AYOMALANG.COM – Sedang viral dan menjadi trending saat ini tentang beberapa orang yang membagikan kisah bahagianya yang menikah gratis di KUA tanpa ada resepsi mewah.
Beberapa orang tersebut mulanya membagikan kisah mereka dengan di sebuah Base Twitter yang kemudian beberapa cerita mereka menjadi viral dan Trending topik di Twitter.
Seperti dikutip Ayomalang.com dari akun Twitter @odongpejjj yang membagikan fotonya di belakang pohon pisang setelah menikah gratis di KUA.
"Aku nikah tahun 2021 Gratis karena di KUA doang terus foto belakangnya pohon pisang HAHAHAHA", tulis caption pada unggahan akun @odongpejjj.
Setelah itu banyak orang yang juga tidak mau kalah dengan membagikan foto menikah gratis mereka di KUA pada kolom komentar postingan Twitter @odongpejjj.
Sehingga postingan tersebut menjadi viral dan banyak yang menjadikannya konten di TikTok.
Hingga saat ini postingan akun Twitter @odongpejjj sudah mendapatkan 26 ribu suka, 2.822 reply, dan 4.377 retweet terhitung sejak Rabu 1 Februari 2023.
Selain itu juga mereka membuat video tentang perjalanan mereka setelah menikah gratis di KUA tanpa ada resepsi dan tamu undangan.
Hal tersebut sangat disambut baik oleh Netizen, bahkan banyak sekali Yang memberikan komentar positif kepada orang-orang yang membagikan kisah nikah gratis di KUA.
Bahkan banyak juga diantara Netizen yang berharap jika ini bukan hanya trend saja tapi juga bisa seterusnya banyak orang yang menikah gratis di KUA.
Hal tersebut lantaran di Indonesia identik dengan pesta mewah dengan mengundang banyak orang, bahkan sudah menjadi sebuah gengsi jika mampu mengadakan pesta pernikahan yang besar.
Karena hal itu banyak anak muda dari ekonomi kelas menengah ke bawah yang ingin menikah harus mati-matian mengumpulkan uang hanya untuk mengadakan pesta satu malam.
Artikel Terkait
Viral! Hati-hati Modus Penipuan Online Berkedok Undangan Nikah Digital yang Berisi Link Phising Berbahaya
Viral! Ternyata Begini Arti Kata 'Sundala' dan 'Suntili' Bahasa Gaul Dari Makassar yang Viral di TikTok
Viral! Arti Januari Dump dan Cara Buat Tren Januari Dump yang Ramai di Instagram dan TikTok
Viral! Netizen Heboh Benarkah Saldo DANA Tidak Bisa Ditarik dan Apakah Aplikasi DANA Penipuan atau Error?
Aplikasi DANA Gangguan Hari ini Tidak Bisa Top Up dan Tarik Saldo DANA? Begini Cara Mengatasinya
Cocok Jadi Kado Valentine 14 Januari 2023 untuk Ayang Tercinta, Segini Harga SILVERQUEEN Love Special Valentin