AYOMALANG.COM - Jalan Tol ruas Pandaan-Malang merupakan salah satu bagian dari Tol Trans Jawa.
Adanya Tol Pandaan-Malang ini memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar, yakni mengurai kemacetan.
Jalan Tol Pandaan-Malang ini memiliki panjang 28,48 kilometer dan menjadi ruas terakhir jalur Tol Surabaya-Malang.
Baca Juga: Terbaru! Simak Rute dan Tarif Tol Surabaya Ke Malang Tahun 2023
Jalur tersebut nantinya akan melewati wilayah Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Malang, dan Kota Malang.
Selain itu, jalur tol tersebut menjadi akses menuju ke beberapa tempat tujuan wisata di Malang.
Seperti Taman Safari Prigen, Kebun Teh Wonosari, Candi Singasari, Kawasan Wisata Batu, dan masih banyak lagi.
Salah satu keistimewaannya adalah pemandangan indah di sisi kiri jalan yang berhadapan langsung Gunung Bromo dan Gunung Semeru.
Pemandangan yang tak kalah indah lainnya adalah Gunung Arjuno yang ada di balik Gerbang Tol Lawang.
Jalan Tol Pandaan-Malang panjangnya 38,48 kilometer yang terdiri dari lima seksi.
Seksi 1 Pandaan-Purwodadi (15,4 km), Seksi 2 Purwodadi-Lawang (8 km), Seksi 3, Lawang-Singasari (7 km), Seksi 4 Singasari-Pakis, dan seksi 5 Pakis-Malang (3 km).
Adapun rincian tarif tolnya adalah: